Kampung Halaman RA Kartini
www.legendaqqlounge.com – Kampung Halaman RA Kartini. Selamat Hari Kartini! Seperti yang sudah di ketahui bersama, Raden Adjeng(RA) Kartini lahir dan besar di Jepara, Provinsi Jawa Tengah. Hari kelahiran, 21 April 1879, di peringati setiap tahunnya sebagai hari semangat emansipasi perempuan Indonesia.
Di tanahkelahiran pahlawan nasional ini ada banyak objek wisata yang bisa di sambangi. Berada di pesisir, Jepara identik dengan wisata pantai. Taman Nasional Karimunjawa menjadi salah satu objek wisata yang paling populer di kalangan wisatawan.
Tapi, Jepara juga di kenal sebagai kabupaten penghasil produk kayu yang apik. Mebel khas Jepara sudah melanglang buana ke penjuru dunia karena kualitasnya yang baik.
Jika ingin mencari mebel berkualitas sembari makan seafood yang murah meriah dan bermain air di pantai, maka Jepara menjadi jawabannya.
Berikut tujuh rekomendasi pantai yang layak di sambangi di Jepara:
1. Pantai Kartini
Sesuai namanya, pantai ini memang di tunjukan bagi sosok RA Kartini. Konon katanya, Semasa hidup beliau sering bertamsya ke pantai ini bersama keluarganya.
Patung kura-kura raksasa bakal menyambut pengunjung datang ke Pantai Kartini. Kura-kura Ocean Park memang menjadi wahana utama di pantai ini. Terdapat juga akuarium yang di huni para makhluk laut.
Seluas 3,5 hektare, pantai ini juga menjadi lokasi menyebrang ke Taman Nasional Karimun Jawa dan Pulau Panjang.
Masyarakat sekitar juga menyebut pantai ini sebagai mandian, karena terdapat poncol, atau area khusus mandi yang di yakini bisa menyembuhkan penyakit kulit dan rematik.
2. Pantai Bandengan
Pantai ini menyuguhkan wahana permainan yang beragam, sehingga populer di datangi oleh wisatawan dengan anak kecilnya.
Ombaknya tenang dan tepi pantainya landai, membuat banyak turis yang bermain air di sekitarnya.
Tak hanya wahana permainan bagi anak-anak, tersedia juga wahana permainan khusus orang dewasa seperti banana boad dan jet ski.
3. Pantai Pulang Panjang
Dermaga Cinta nampaknya menjadi ikon pulau ini. Banyak wisatawan yang menyempatkan diri untuk berfoto atau merekam video dari sini.
Pulau ini juga menjadi salah satu spot snorkeling di Jepara. Bagi yang ingin piknik di tepinya, garis pantainya juga nyaman karena berpasir putih halus.