LegendaQQ Lounge – Kabar duka Lucky Andreono Masterchef season 1 meninggal dunia,kabar ini datang dari dunia kuliner di Tanah Air. Kabar meninggalnya Lucky diumumkan akun @masterchefina, Selasa, 29 Maret 2022.
“Kami keluarga besar MasterChef Indonesia dan RCTI, turut berduka cita atas meninggalnya Chef @lucky.andreono Winner MasterChef Indonesia season 1.
Kabar Duka Lucky Andreono Masterchef Season 1 Meninggal Dunia
Semoga alm mendapatkan tempat di sisi-Nya dan diberi ketabahan untuk keluarga yang ditinggalkan,” tulis akun Instagram tersebut tentang meninggalnya Lucky Andreono.
Lucky mengembuskan napas terakhirnya pada pukul 19.00 WIB. Hingga saat ini belum diketahui penyebab ia meninggal dunia.
Dia lahir di Malang, Jawa Timur pada 16 April 1980. Setelah menyelesaikan pendidikan SMA di Perth, ia mengambil kuliah jurusan bisnis dan pemasaran di Deakin University, Melbourne.
Kabar Duka Lucky Andreono Masterchef Season 1 Meninggal Dunia
Semasa hidup, ia dikenal sebagai sosok yang baik hati. Ia juga terkenal sebagai chef yang sering memakai ikat kepala.
Chef Lucky terbilang aktif menggunakan media sosial. Unggahan terakhirnya pada 9 Maret 2022 masih berkaitan dengan kesukaannya, yakni hidangan sehat. Ia mengatakan bahwa makanan enak dan bergizi pasti memberikan energi positif bagi yang mengonsumsinya.
Ungkapan Duka
“Selamat jalan sahabat sekamar, sepangung grand final 😢,” komentar seorang warganet. “Selamat jalan chef 🙏🏻 terimakasih buat semua kebaikan & ilmu2nya selama ini 😢,” timpal warganet yang lain.
Kabar Duka Lucky Andreono Masterchef Season 1 Meninggal Dunia
“Chef selamat jalan yaaaaa, allah kasih tempat terindah disisi allah, terima kasih semua ilmu ilmu baiknya ❤️,” tulis yang lain. “Ya allah selamat jalan chef, semoga amal ibadahmu diterima di sisi allah SWT aamiin ❤️,” harap warganet lain ikut mendoakan.
Passion Memasak
Dalam sebuah unggahan, Lucky mengatakan bahwa memasak dan hunting makanan enak adalah passion-nya sejak kecil. Tiap akhir pekan ia selalu berburu Bandar Q destinasi kuliner baru atau mengajar cooking class.
BACA JUGA : Wisata Bahari Raja Ampat Dikenal Dunia Dengan Spot Diving Terbaik Berikut 6 Fakta Menariknya
“Contohnya tuh di foto ini. Ini foto pas aku lagi trial membuat dessert yang baru aku coba bikin at home,” tulis Lucky pada 28 September 2020.
Buat Eksperimen
Situasi pandemi Covid-19 membuat geraknya terbatas. Namun, ia tak berhenti produktif. Pria 42 tahun itu rajin membuat eksperimen masakan baru yang lebih sehat dan disiarkan langsung dari rumah.
“Walaupun kangen banget buat kulineran di luar dan mengajar cooking class tatap muka dengan peserta!” seru Lucky.