ARTIKEL UNIK

Menu Durian Musang King Berlapis Emas

Menu Durian Musang King Berlapis Emas 24 Karat Di Singapura

Legendaqq lounge – Mao Shan Wang atau yang juga dikenal dengan nama Musang King merupakan salah satu jenis durian yang paling digemari, khususnya di Singapura dan Malaysia. Menu Durian Musang King Berlapis Emas.

Rasanya yang manis dan legit dengan daging yang tebal membuat durian ini banyak dicari. Bahkan penggemar durian sampai rela merogoh kocek yang tak sedikit demi bisa menikmati durian asal Malaysia ini.

Baca Juga : PA Finalis Putri Indonesia Terkait Prostitusi

Musang King terbilang buah yang langka, biasanya buah ini hanya ditemukan pada musim durian. Jika penasaran untuk mencicipi, cobalah untuk mengunjungi Wang Yuan Cafe, Singapura.

Kafe ini menyediakan seri hidangan penutup ‘Mao Shan Treasures’ bertemakan Musang King yang bisa Anda nikmati kapanpun tanpa harus menunggu musim durian tiba.

Melansir Asia One, tiga menu makanan penutup disajikan dalam seri hidangan ‘Mao Shan Treasures’ ini. Setiap menu terbuat dari buah Musang King utuh yang dipasok langsung dari Johor. Selain itu, di atas setiap hidangan juga akan dihiasi dengan helaian emas 24 karat yang bisa dimakan.

Berbagai eksperimen pun dilakukan selama berbulan-bulan demi bisa menghasilkan sajian menu Musang King yang terbaik. Selama masa penelitian, tak sedikit orang yang berlalu lalang merasa penasaran dengan kemunculan kafe ini karena bau durian yang tercium sepanjang jalan.

“Mereka bahkan mengajukan diri untuk jadi kelinci percobaan kami,” gurau Krystal Chia, selaku Operation Manager dari Wang Yuan Cafe.

Menu Durian Musang King Berlapis Emas 24 Karat Di Singapura

Menu pertama di seri hidangan ini adalah ‘Mao Shan Golden Pagoda’, yaitu buttermilk pancake dengan campuran puree Musang King yang dihidangkan langsung dari wajan. Di sisinya terdapat dua potong Musang King lembut yang bisa Anda oleskan ke atas pancake atau dimakan sendiri. Menu yang dipatok dengan harga 38.80 SDG atau sekitar 400 ribu rupiah ini sangat digemari di Singapura, bahkan oleh mereka yang tak terlalu menyukai Musang King.

Menu kedua ialah ‘Mao Shan Golden Lava’ yang terinspirasi dari molten lava cakes. Pada menu ini, kue lava disajikan dengan durian yang resepnya diwariskan langsung oleh nenek dari pendiri kafe. Sama seperti menu sebelumnya, menu ini juga dilengkapi dengan Musang King berselimut emas 24 karat. Anda bisa menikmati menu ini dengan harga 28.80 SGD atau sekitar 300 ribu rupiah.

Menu Durian Musang King Berlapis Emas 24 Karat Di Singapura

Hidangan terakhir adalah ‘Mao Shan Golden Snow Peak’ yang dipatok dengan harga 22.80 SGD atau 250 ribu rupiah. Es salju pada menu ini dibuat sendiri dengan campuran susu dan Musang King, menghasilkan tumpukan es yang manis dan halus seperti susu. Kemudian puncaknya dihiasi dengan pengat durian dan emas 24 karat.

Meski tak bisa dibilang murah, namun harga yang Anda bayarkan setimpal dengan sajian berkualitas premium. Di Wang Yuan Cafe Anda juga bisa mencicipi menu lainnya, seperti berbagai masakan peranakan ataupun hidangan lokal seperti laksa dan kari ayam.

Sumber : Legendaqq Poker Online

Menu Durian Musang King Berlapis Emas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *