ARTIKEL UNIK

Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kondisi Finansial Anak Muda

5 Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kondisi Finansial Anak Muda

Legendaqq Lounge – Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kondisi Finansial Anak Muda, bagi anak muda yang berada di usia produktif. Belajar mengatur keuangan menjadi hal yang wajib bila mereka ingin segera hidup mapan. Salah satu cara mengatur keuangan adalah dengan membatasi dan menghindari kegiatan yang dapat mengganggu kondisi finansial. Sebab, apabila menjadi kebiasaan, maka dikhawatirkan akan terjadi penyesalan di hari tua nanti. Legendaqq Online

Lalu apa saja kegiatan yang bisa berpengaruh negatif terhadap kondisi finansial? Yuk, simak lima kebiasaan berikut yang bisa mengganggu kondisi finansialmu sebagai anak muda.

Tidak menabung

5 Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kondisi Finansial Anak Muda

Menabung adalah kegiatan menyisihkan uang dari pendapatan. Meski kegiatan ini sudah dikenalkan oleh orangtua kita sejak kecil, tapi nyatanya masih ada beberapa orang yang kesulitan untuk menabung. Kesulitan tersebut biasanya terjadi karena mereka belum menetapkan tujuan serta meremehkan kebiasaan menabung.

Sebenarnya banyak manfaat dari menabung yang bisa dirasakan anak muda. Beberapa diantaranya adalah melatih self control terhadap pendapatan pribadi dan memiliki dana cadangan untuk keperluan darurat. Selain itu, dengan menabung di usia muda kamu nantinya tetap dapat mencukupi kebutuhan hidup di hari tua meski sudah tidak bekerja lagi.

Sering nongkrong

5 Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kondisi Finansial Anak Muda

Nongkrong kini sudah menjadi bagian hidup anak muda. Baik itu di kafe, angkringan, atau rumah teman sekali pun. Sesekali, nongkrong mungkin tidak akan berpengaruh besar bagi pendapatan. Namun, apa jadinya jika nongkrong dilakukan tiap hari? Sudah pasti hal tersebut bisa berpengaruh terhadap isi dompet.

Anggaran yang seharusnya bisa disisihkan untuk menabung atau makan beberapa hari, malah dihabiskan untuk minum secangkir kopi di coffee shop mahal. Bisa-bisa sebelum tanggal gajian uangmu sudah habis duluan.

Membeli barang mewah

5 Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kondisi Finansial Anak Muda

Fenomena flexing atau pamer barang mewah di media sosial sudah menjadi konten yang menarik perhatian anak muda. Tak jarang mereka pun akhirnya ikut tergiur untuk membeli barang mewah demi mendapatkan pengakuan dari orang lain.

Sebenarnya sah-sah saja membeli barang mewah. Asalkan kamu bisa membatasinya sesuai kemampuan finansialmu. Jangan sampai memberi barang-barang yang sebenarnya belum tentu kamu butuhkan demi mewujudkan gaya hidup glamor.

Kebiasaan berutang

5 Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kondisi Finansial Anak Muda

Masih menyambung dengan poin sebelumnya, membeli barang-barang yang melebihi kemampuan finansial bisa membawamu pada kebiasaan berutang. Terlebih saat ini sudah banyak akses dari lembaga, badan, atau perusahaan yang memudahkan siapa pun untuk meminjam uang.

Padahal, berutang sebenarnya hanya akan menjadikan beban finansial. Sebab, dengan berhutang kamu diwajibkan untuk membayar beban pokok tiap bulan ditambah dengan bunga. Apabila berutang sudah menjadi kebiasaan di usia muda, bukan tidak mungkin hal ini dapat menjerumuskanmu pada hal-hal negatif ketika tua nanti.

Malas meningkatkan skill

5 Kebiasaan yang Bisa Mengganggu Kondisi Finansial Anak Muda

Nilai bagus di sekolah atau kuliah memang bisa menjadi modal untuk melamar kerja. Namun, bersaing dengan jutaan orang untuk mendapatkan pekerjaan dengan hanya bermodalkan nilai tentu akan sulit. Oleh karena itu, anak muda jaman sekarang dituntut untuk memiliki daya saing.

Terlebih di era digital seperti saat ini, banyak hard skill maupun soft skill yang dibutuhkan oleh perusahaan. Sebut saja skill digital marketingdata sciencevideo editor, dan banyak lagi. Daripada untuk berfoya-foya, akan lebih baik jika uang yang kamu punya digunakan untuk  meningkatkan potensi diri sebagai bentuk investasi jangka panjang.

Mengatur keuangan memang bukan lah hal yang mudah. Namun, setidaknya kamu sebagai anak muda harus bisa menghindari lima kebiasaan buruk tadi. Jangan sampai kamu menyesal dan mengalami masalah finansial di kemudian hari, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *