ARTIKEL UNIK BANDAR 66

3 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur di Tempat Teduh

Subur di Tempat Teduh

www.legendaqqlounge.com – Gedung menjulang tinggi di perkotaan terkadang menghalangi sinar matahari masuk ke rumah.

Akibatnya, harapan punya kebun di rumah jadi kandas, takut tanaman justru mati karena tak dapat sinar matahari.

Tanaman umumnya memang membutuhkan sinar matahari untuk tumbuh.

Tapi, banyak tanaman yang juga baik-baik saja berada di bawah langit mendung, atau terhalang pohon besar dan gedung tinggi, yang membuatnya kekurangan sinar matahari.

Beberapa tanaman cocok tumbuh di tempat teduh dengan sinar matahari minim. Anda hanya tinggal memastikan jenis tanaman yang cocok tumbuh di lingkungan rumah Anda.

Berikut beberapa tanaman yang bisa tumbuh di tempat teduh menurut House Beautiful dan Gardeners World.

1. Hellebores

Bunga cantik ini terlihat lembut, tapi dia tumbuh ‘keras kepala’ bahkan di saat musim salju.

Mereka mekar di akhir musim dingin hingga awal musim semi. Karena bisa tumbuh di udara dingin dan teduh,

Hellebores bisa Anda tanam di pekarangan rumah dengan sinar matahari minim.

2. Oakleaf hydrangea

Hydrangea sudah umum jadi tanaman hias nan cantik dengan bunga bertumpuk aneka warna.

Jika lahan tempat bercocok tanam cenderung teduh dan tidak memiliki sinar matahari cukup, maka pilih jenis hydrangea oakleaf yang mirip semak dan berdaun besar.

3. Kaladium atau keladi hias

Tanaman kaladium berdaun besar berbentuk seperti hati, berwarna merah di tengah dan hijau tua di bagian pinggir.

Beberapa jenis kaladium membutuhkan sinar matahari yang baik, tapi ada juga varietas yang bisa tumbuh di musim dingin dan ditanam di dalam rumah.

Beberapa varietas yang bisa Anda pilih seperti kaladium heart to heart, blushing bride, dan white christmas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *